Site icon SahataNews

TP PKK dan BNNK Madina Jalin MoU P4GN, Bupati: Peran Keluarga Sangat Menentukan

SahataNews – Madina | Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Mandailing Natal (Madina) bersama Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) menandatangani nota kesepahaman (MoU) tentang Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan serta Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).

Prosesi penandatanganan berlangsung di Aula Kantor Bupati, Kompleks Perkantoran Payaloting, Desa Parbangunan, Panyabungan, Selasa (9/12/2025). Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan Rapat Kerja Daerah (Rakerda) TP PKK Madina Tahun 2025.

Bupati Madina H. Saipullah Nasution mengapresiasi kerja sama strategis ini. Ia menilai kehadiran TP PKK akan memperkuat benteng pertama dalam upaya pemberantasan narkoba berbasis keluarga.

“Seharusnya kita semua, pemerintah, TP PKK, aparat penegak hukum, serta BNNK, bersama-sama melakukan pencegahan penyalahgunaan narkotika,” kata Bupati.

Saipullah menegaskan PKK merupakan gerakan masyarakat yang tumbuh dari bawah dengan prinsip partisipatif, serta terbukti menjadi garda terdepan dalam pemberdayaan keluarga dan peningkatan kualitas hidup perempuan. Karena itu, ia menekankan pentingnya menyinergikan program PKK dengan arah pembangunan daerah.

Ketua TP PKK Madina, Ny. Yupri Astuti Saipullah Nasution, menjelaskan bahwa Rakerda bertujuan menyelaraskan perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi program PKK di daerah dengan kebijakan nasional.

“Rakernas X PKK menegaskan bahwa PKK harus memperkuat perannya sebagai mitra strategis pemerintah dalam pembangunan keluarga,” ujar Yupri Astuti.

Ia berharap seluruh Organisasi Perangkat Daerah (OPD) memberikan dukungan berkelanjutan terhadap program PKK, terutama yang bersentuhan langsung dengan masyarakat. Yupri Astuti juga mengajak seluruh kader PKK, dari tingkat kabupaten hingga desa, untuk berperan aktif dalam pencegahan penyalahgunaan narkotika. (Rizqi)

Exit mobile version