Medan,SUMUT – Wakil Presiden Republik Indonesia, Gibran Rakabuming Raka, memulai kunjungan kerja perdananya ke Sumatera Utara (Sumut) pada Senin (23/12). Kedatangan Wapres di Lanud Soewondo, Medan, disambut langsung oleh Penjabat Sekretaris Daerah Provinsi Sumut, M. Armand Effendy Pohan, yang juga mendampingi rangkaian kegiatan Wapres di wilayah tersebut.
Wapres didampingi oleh istrinya, Selvi Ananda, selama kunjungan kerja yang berlangsung selama dua hari. Beberapa agenda penting telah dijadwalkan, di antaranya meninjau kawasan bersejarah Kesawan Kota Lama, menghadiri perayaan Natal di HKBP Sei Agul, serta memantau pelaksanaan Job Fair yang digelar Pemerintah Provinsi Sumut.
Selain itu, Gibran juga dijadwalkan mengunjungi Kabupaten Langkat sebagai bagian dari rangkaian kunjungannya.
M. Armand Effendy Pohan menyampaikan harapan besar atas kunjungan ini, yang dinilai dapat memberikan dampak positif bagi pembangunan di Sumut.
“Ini adalah kunjungan perdana Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka ke Sumatera Utara. Kami berharap kehadiran beliau dapat memberikan kontribusi nyata dalam mempercepat pembangunan di provinsi ini,” ujar Effendy.
Ia juga menegaskan komitmen Pemprov Sumut dalam mendukung penuh kebijakan dan program pemerintah pusat agar sejalan dengan kebutuhan pembangunan daerah.
“Pemerintah Provinsi Sumut berkomitmen mendukung program-program strategis dari pusat, sekaligus menyelaraskannya dengan program daerah untuk mewujudkan pembangunan yang terintegrasi dan berkesinambungan,” tutup Effendy.
Kunjungan kerja Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka ini diharapkan menjadi momentum strategis dalam mendorong kemajuan Sumatera Utara di berbagai sektor.(Red)



